Bocoran Foto Nokia Lumia 929 Warna Putih Terungkap

Bocoran Foto Nokia Lumia 929 Warna Putih Terungkap

TeknoFlas.com – Berita mengenai kehadiran ponsel Nokia Lumia 929 kembali beredar, kali ini ada sebuah bocoran foto nokia lumia 929 dengan warna putih seperti yang dikeluarkan oleh @evleaks, Kamis (3/10/2013).

Bocoran  Foto Nokia Lumia 929 Warna Putih Terungkap

Meskipun berapa waktu lalu sudah muncul bocoran foto Nokia Lumia 929 warna hitam. Kali ini, akun terpercaya @evleaks kembali merilis foto perangkat Windows Phone 8 dalam balutan warna putih.

Selain itu juga ada keterangan mengenai bocoran spesifikasi dari smartphone terbaru dari nokia ini seperti penggunaan kamera 20MP Pureview dengan lensa Carl Zeiss muncul di bagian belakang, bersamaan dengan logo operator Verizon dan logo 4G LTE.

Nokia Lumia 929 adalah varian dari Lumia 1520 yang dikhususkan untuk operator seluler Verizon di Amerika Serikat. Sebagai turunan dari Lumia 1520, ukuran layar Lumia 929 akan lebih kecil namun dengan resolusi tetap 1080p, terlihat dari penuhnya Tile pada layar smartphone tersebut.

Menurut berita pihak Nokia akan mengadakan acara pada tanggal 22 Oktober mendatang. Banyak pengamat yang mengatakan bahwa pada acara tersebut perangkat Nokia Lumia 929 akan diluncurkan bersama Lumia 1520 dan sebuah tablet yang berbasis Windows RT.

Dan diperkirakan Harga Lumia 929 sendiri diperkirakan 500 dolar tanpa subsidi. Kita tunggu saja kebenaran dari berita ini.

Baca Juga  Nokia Lumia 929 Akan Rilis 6 Desember 2013?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *