TeknoFlas.com – Mungkin Anda bertanya-tanya kapan perangkat tablet LG G Pad 8.3 akan tersedia di pasar gadget Indonesia. Berdasarkan informasi yang beredar, tablet terbaru besutan LG yang berjalan pada OS Android 4.2.2 Jelly Bean ini akan menghampiri Indonesia sebelum 2014.
Dikabarkan sebelumnya, sebagaimana dikutip TeknoFlas dari laman PhoneArena, Senin (7/10/2013), disebutkan bahwa perangkat tablet LG G Pad 8.3 yang dijual dengan harga sekitar Rp 5,8 jutaan ini terlebih dahulu akan menyapa pasar gadget Korea Selatan sebelum dijual secara global.
Tablet LG G Pad 8.3 ini akan hadir mengusung layar IPS 8,3 inci dengan kepadatan piksel 273 ppi serta resolusi layar 1.920 x 1.200 piksel. Sementara itu, untuk urusan dapur pacunya dipercayakan kepada prosesor quad-core 1,6GHz Snapdragon 600 besutan qualcomm yang dilengkapi dengan memori RAM sebesar 2GB, dan internal memori 16GB yang dapat diperlebar melalui slot microSD
Tak lupa pihak LG juga membenami tablet G Pad 8.3 ini dengan kamera 5MP untuk bagian belakang, serta 1,3MP untuk bagian depan, dan dukungan baterai berdaya 4.600 mAh.
Jika berita ini benar, maka tak lama lagi para pecinta gadget besutan LG di Indonesia akan dapat menikmati tablet LG G Pad 8.3 ini.